DEKANDIDAT.ID, Jakarta — Pebalap Repsol Honda Marc Marquez menjuarai seri MotoGP Jerman 2021 dalam balapan yang berlangsung Minggu (20/6/2021). Pada MotoGP Jerman yang berlangsung di Sirkuit Sachsenring tersebut, Marc Marquez menjadi yang terdepan setelah tampil konsisten sepanjang balapan.
Marc Marquez mengawali balapan MotoGP Jerman di posisi start kelima. Ini merupakan podium pertama bagi Marquez setelah kembali dari cedera patah tulang lengan kanan yang dialaminya pada musim lalu.
Selain itu, Marc Marquez pun berhasil “mempertahankan tahtanya” sebagai raja atau penguasa Sirkuit Sachsenring. Marquez berhak menyandang status tersebut karena selalu berhasil menjadi pole sitter sekaligus memenangi balapan di Sirkuit Sachsenring sejak 2010. -Kompas-